Salah satu wilayah Indonesia yang memiliki es abadi adalah wilayah puncak Pegunungan Jayawijaya, Papua. Selain sebagai area pendakian di Indonesia, Pegunungan Jayawijaya  juga menawarkan wisata menggunakan helikopter untuk menikmati es abadi yang ada disana.

Pegunungan Jayawijaya memiliki tiga puncak antara lain Puncak Jaya atau Puncak Soekarno, Puncak Sumantri, dan Puncak Carstensz Timur. Ketiga puncak tersebut memiliki ketinggian lebih dari 4.600 meter diatas permukaan laut.

Bagi yang ingin melakukan pendakian, maka ada beberapa operator tur yang menawarkan paket pendakian untuk menuju ke puncak di Pegunungan Jayawijaya. Operator tur tersebut antara lain Mountain Specialist (IMOSA) dan Adventure Carstensz. Untuk yang ingin menggunakan helikopter agar dapat sampai ke puncak maka dapat memilik paket dari operator Adventure Carstensz.

Pemilik Adventure Carstensz, Maximus Tipagagu mengungkapkan bahwa pihaknya menyediakan fasilitas untuk para wisatawan yang ingin terbang menggunakan helikopter menuju es abadi di Puncak Carstensz.

Maximun menambahkan bahwa paket tur baru diluncurkan pada April 2018 lalu. Nantinya para wisatawan akan melihat lanskap Pegunungan Jayawijaya dari ketinggian dan melihat gunung es dari dekat. Wisatawan akan diterbangkan dari Timika dan membutuhkan waktu 40 menit untuk menuju lokasi. Helikopter yang digunakan mampu mengangkut tiga wisatawan.

Selain terbang, helikopter juga akan mendarat di puncak yang terdapat es abadi. Sehingga wisatawan dapat merasakan langsung dingginnya es yang membentang secara alami. Untuk masalah biaya, Maximum menjelaskan bahwa paket tur ke puncak es abadi tersebut dikenakan tarif Rp 60 juta per orang. Biaya tersebut sudah mencakup makan, minum, kesehatan, dan asuransi.

Diketahui bahwa menurut para ilmuwan, es abadi di pegunungan Papua diperkirakan akan hilang pada perioder 2025-2030. Hal tersebut disebabkan karena pemanasan global yang sudah cukup parah sehingga membuat es terus menyusut.

Maximum mengungkapkan bahwa sebagai orang Papua asli dirinya berharap agar ada perhatian terhadap destinasi wisata yang ada di Papua. Mengingat banyak sekali potensi wisata yang dapat dikembangkan dan menarik wisatawan dari berbagai penjuru dunia.

Related Post